development

8 STADION PIALA DUNIA 2022 DI QATAR. PALING INOVATIF & KEREN

Piala dunia 2022 akhirnya resmi digelar di Qatar. Perhelatan sekali 4 tahun ini akan menjadi agenda besar dalam dunia olahraga sepakbola yang begitu dinantikan. 

 

Selaku tuan rumah, Qatar tentunya sudah mempersiapkan segala kebutuhan selama pertandingan dilaksanakan, salah satunya adalah tempat bermain atau stadion Piala Dunia 2022. 

 

Baca Juga: Ini Dia Fakta Menarik Dari Cabin Fan Village Piala Dunia 2022 Untuk Para Suporter

 

 

Piala Dunia di tahun ini terdiri dari 32 tim dari 32 negara anggota FIFA yang menjadi perwakilan dari benua masing-masing. Qatar sendiri diberitakan sudah mengeluarkan dana besar untuk mempersiapkan 8 stadion megah.

 

Stadion-stadion tersebut dipastikan memiliki fasilitas modern demi keberhasilan dan kelancaran tiap pertandingan sepakbola dunia tersebut. 

 

Nah, berikut kedelapan stadion piala dunia 2022

 

 

Stadion Al-Bayt

 

stadion piala dunia 2022

 

archdaily.com.br

 

Stadion Al-Bayt adalah tempat untuk laga pembuka Piala Dunia 2022 yakni Qatar Vs Ekuador pada Minggu, (20/11) kemarin. Stadion ini dikabarkan berkapasitas 60 ribu penonton. 

 

Menjadi stadion terbesar kedua di Qatar, stadion berdesain unik khas tenda tradisional penduduk Bayt Al-Shar ini, akan menjadi tempat berlangsungnya tujuh laga pada babak penyisihan dan babak 16 besar, serta perempat final, dan semifinal.

 

Ditafsir beranggaran sekitar $847 juta, stadion yang berada di Kota Al-Khor ini menghadirkan ciri khas yang kental akan budaya dan sejarah kota Al-Khor.

 

Struktur Al-Bayt Stadium juga terbilang unik, dengan tempat duduk atas yang dapat dipindahkan dan setelah Piala Dunia selesai dihelat, tempat duduk tersebut akan disumbangkan untuk negara yang membutuhkan dukungan fasilitas dan sarana olahraga.

 

 

Lusail Iconic Stadium 

 

stadion piala dunia 2022

 

dezeen.com

 

Stadion ini berada di kota Lusail, memiliki kapasitas sekitar 80.000 penonton. Dari sejarahnya, stadion ini dibangun pada tanggal 11 April 2017 dan resmi digunakan pada tanggal 22 November 2021 yang lalu. 

 

Stadion ini menjadi stadion yang akan digunakan dalam 11 laga dalam enam babak penyisihan dan empat pada fase gugur.

 

Selain itu, disebutkan jika stadion yang berdesain dari bentuk bagian layar perahu tradisional Dhow ini akan digunakan pada babak semifinal dan final pada Desember nanti.

 

 

Stadion Al-Janoub

 

stadion piala dunia 2022

 

 

Memakan biaya sekitar $656 juta, stadion ini didirikan di Al-Wakrah, sekitar 22 km timur dari pusat ibukota Doha. Wilayah ini merupakan kawasan situs budaya dan arkeologi dunia.

 

Itu sebabnya, desain stadion ini terpengaruh dari sejarah kota yang terinspirasi dari bentuk perahu Dhow, kapal tradisional yang digunakan para pedagang di Teluk Persia pada tahun 600 SM dan 600 Masehi.

 

Stadion ini sendiri resmi dibuka pada tanggal 16 Mei 201, saat laga babak final Amir Cup. Rencananya, setelah perhelatan Piala Dunia, 20.000 bangku Al-Janoub Stadium akan dikurangi dan didonasikan ke negara lain demi mendukung pertumbuhan sepak bola. 

 

Selain area sepakbola, beberapa fasilitas pendukung juga tersedia, diantaranya sekolah, tempat berkuda, dan jalur olahraga lari. 

 

Nantinya, di Al-Janoub akan dilaksanakan tujuh laga Piala Dunia, pada babak grup dan babak 16 besar.

 

 

Stadion Ahmad Bin Ali

 

stadion piala dunia 2022

 

kienviet.net

 

Stadion Ahmad Bin Ali mulai diperbaiki pada tahun 2016 dan diresmikan pada tahun 2020 untuk persiapan Piala Dunia. Uniknya, stadion ini memiliki layar yang bersinar dan bisa berubah warna.

 

Desain khas dari bangunan Ahmad bin Ali ini ditampilkan melalui simbol tradisi dan budaya negara. Seperti hadirnya gambar keluarga, gurun, serta flora dan fauna khas Qatar.

 

Namun, stadion ini juga dibangun dengan teknologi pelindung dari kanopi ringan sebagai atau dan sistem pendingin canggih yang membuat penonton dan pemain, nyaman selama disana. 

 

Bertempat di kawasan Umm Al Afaei, stadion ini berkapasitas sekitar 40.470 penonton. Ahmad Bin Ali sendiri sebenarnya adalah tempat latihan dan bermain untuk salah satu tim bola ternama di Qatar, yakni Al-Rayyan Sports Club. 

 

Selama Piala Dunia, stadion ini akan menjadi tempat dari enam laga, yakni lima di babak grup dan 1 di babak 16 besar. 

 

 

Stadion Khalifa Internasional

 

stadion piala dunia 2022

 

ostadium.com

 

Stadion Khalifa International sudah menjadi ikon bagi dunia sepak bola Qatar. Menjadi stadion dengan kapasitas terlengkap pertama di Qatar yang berkapasitas sekitar 45 ribu penonton.

 

Khalifa International Stadium dibangun pada tahun 1976 di Al-Rayyan. Menjadi lokasi perhelatan beberapa kompetisi olahraga dunia, seperti Asian Games dan AFC Asian Cup. 

 

Untuk struktur bangunannya, Khalifa International memiliki atap penutup, dilengkapi dengan fasilitas kesehatan, tempat makan dan lainnya. Selain itu, stadion ini memiliki teknologi pendingin inovatif demi menjaga kenyamanan pemain dan penonton. 

 

Stadion Khalifa International sendiri akan menjadi tempat dilaksanakannya enam laga pada babak penyisihan, satu di 16 besar, dan laga untuk babak tiga besar.


 

Stadion Education City

 

stadion piala dunia 2022

 

cladglobal.com

 

Stadion selanjutnya adalah Education City. Sesuai namanya, Education City berada di kawasan pendidikan dan olahraga milik Yayasan Qatar atau Qatar Foundation.

 

Stadion dengan kapasitas 45.000 penonton dan dibangun dengan biaya sekitar $700 juta ini memiliki bentuk yang unik. Atapnya seperti permata dengan panel tenaga surya pada sisi luarnya.

 

Akan tetapi, secara menyeluruh, desain bangunan ini berfokus pada aksesibilitas stadion.

 

Selain itu, terdapat pola segitiga ciri khas Arab pada sisi depan stadion, yang dapat berubah sesuai arah matahari dan suhu dalam stadion lebih dingin.

 

Venue ini akan digunakan dalam 7 laga, diantaranya 5 untuk babak grup, 1 laga di babak 16 besar dan 1 untuk babak perempat final. 

 

 

Al-Thumama Stadium

 

stadion piala dunia 2022

 

dezeen.com

 

Al-Thumama Stadium didirikan pada tahun 2017 dan resmi pada tanggal 22 Oktober 2021. Berkapasitas 40.000 penonton, stadion ini berada di Doha. 

 

Memiliki konsep bangunan seperti tenunan gahfiya, topi tradisional pria Timur Tengah. Stadion ini terbilang ramah lingkungan karena dapat melakukan penghematan air sampai 40% karena memakai sistem air daur ulang.

 

Sebagian besar area taman dibangun menyatu dengan desain stadion dengan pepohonan yang hampir menutupi 84% area itu.

 

Nantinya, Al-Thumama akan menjadi venue untuk laga babak grup, 16 besar dan babak perempat final dan setelah Piala Dunia selesai dilaksanakan, kapasitas Al-Thumama Stadium akan dikurangi sampai berkapasitas 20.000. 

 

 

Stadium 974 

 

stadion piala dunia 2022

 

designboom.com

 

Stadion Piala Dunia 2022 yang terakhir adalah Stadion 974. Dikabarkan berkapasitas 40.000 orang, stadion yang dulunya bernama Ras Bu Abboud ini menghabiskan anggaran sekitar $717 juta. 

 

Mungkin stadion ini menjadi venue yang paling inovatif karena terbuat dari kontainer. Dirancang oleh Fenwick Iribarren Architects, desainnya terinspirasi dari sejarah perdagangan dan pelayaran Qatar.

 

Sementara nama 974 merupakan kode telepon internasional Qatar serta jumlah kontainer yang dipakai dalam pembangunan stadion ini.

 

Akan tetapi, setelah perhelatan Piala Dunia selesai dilaksanakan, banguna Stadium 974 akan dibongkar dan dialihkan untuk waterfront di komunitas lokal.

 

Nantinya, Stadium 974 akan digunakan dalam 5 laga babak grup dan 1 pertandingan di babak 16 besar. 

 

 

Kesimpulan 

 

Itu dia 8 stadion Piala Dunia 2022 di Qatar yang siap mengguncang dunia. Tak hanya megah, namun juga inovatif dan mengutamakan keamanan bagi penonton dan pemain. 

 

Salah satu faktor penentu keamanan dan kenyamanan bangunan juga dapat diperoleh dari material terbaik yang digunakan, seperti baja ringan yang terbukti kualitas dan mutunya.

 

BLKP selalu menghadirkan berbagai produk baja ringan yang bermutu dengan standarisasi SNI, ISO 9001-2015, uji lab ketahanan produk sampai dengan 4 tahun garansi warna serta sudah tersertifikasi TKDN 22 - 34981. 



Artikel Populer

Tidak ada artikel popular.
Your Message Has Been Sent..