development
jendela ruang makan.jpg

UNIK DAN ESTETIK! INI TIPS DAN DESAIN JENDELA RUANG MAKAN

Ruang makan menjadi salah satu ruangan penting dalam sebuah hunian. Tak hanya sebagai tempat makan, namun juga sebagai tempat berkumpul bersama keluarga. 

 

Itu sebabnya, ruang makan tentunya harus menjadi tempat yang nyaman dan bersih. Akan tetapi, tak hanya memperhatikan interior saja, namun juga dari aspek kesehatan. 

 

Baca Juga: Yuk Cek 5 Inspirasi Desain Pantry Rumah, Dapur Jadi Terlihat Modern!

 

 

Sehat disini adalah standar ruangan yang dinilai layak ditempati. Salah satunya memiliki sirkulasi udara yang baik. Untuk mendapatkannya, menambahkan jendela menjadi solusi yang tepat. 

 

Dengan adanya jendela di ruang makan yang biasanya dekat dengan dapur, tak hanya pencahayaan yang cukup, namun juga sirkulasi udara dapat mencegah bau tak sedap serta pengap dalam ruangan. 

 

 

6 Desain Unik Jendela Ruang Makan

 

Berikut beberapa pilihan jendela ruang makan yang bisa Anda pilih. Apa saja? Ini ulasan lengkapnya!

 

 

Jendela Geser

 

Model ini cocok untuk ruang yang terbatas. Dengan model geser, ruang gerak tidak akan semakin sempit, namun Anda tetap dapat memiliki jendela ruang makan.

 

Selain jendela, Anda sebenarnya bisa menerapkan sliding door, khususnya jika bagian dapur dan ruang makan dekat dengan taman. Pastinya ini akan membantu menghadirkan suasana segar dan nyaman setiap kali berada di area ruang makan. 


 

Jendela Besar Full Kaca

 

Jendela model ini sejatinya cukup simpel dan sederhana, namun tetap berhasil memberikan nuansa menyenangkan. Tak hanya bisa memberikan nuansa teduh, tapi juga pencahayaan dan sirkulasi udara dapat berjalan dengan baik. 

 

Yang paling penting, gunakan kaca yang kuat dan tebal dan selalu rajib membersihkan, agar bisa awet dan tahan lama. 

 

 

Model Jendela Aluminium

 

jendela ruang makan

 

southernliving.com

 

Selain dari kaca, Anda bisa menggunakan material aluminium pada frame jendela. Model yang satu ini tidak akan pernah membosankan. Terapkan dengan bentuk atau desain jendela vertikal. 

 

 

Jendela Dari Kayu

 

Sepertinya material kayu tidak akan pernah gagal membuat ruangan jadi lebih menarik. Tak hanya furnitur yang digunakan, jendela kayu juga bisa memberikan suasana hangat dan tenang.

 

Apalagi cocok diterapkan untuk desain interior model apa saja. Jadi, jangan bimbang untuk memilih desain yang satu ini ya?

 

 

Bentuk Asimetris Yang Unik

 

Model jendela ini yang satu ini sering digunakan untuk konsep rumah model kontemporer atau American house style. 

 

Tampil unik dengan bentuk yang asimetris, namun tetap fungsional. Anda dapat menggunakan rangka baja atau besi yang berkualitas. jendela lebih kokoh dan awet, serta menambah nilai estetik. 

 

 

Desain Jendela Nako

 

jendela ruang makan

 

thedesignfiles.net

 

Ingin tetap memiliki sirkulasi udara, tanpa bagian dalam terekspos lebih ke luar?

 

Desain jendela nako bisa menjadi pilihan. Jendela ini terdiri dari kaca yang disusun secara paralel, dengan sistem buka tutup dengan tali atau secara manual. 

 

 

Tips Memilih Desain Jendela Ruang Makan

 

jendela ruang makan

 

caroline-furr.squarespace.com

 

Sebagai ruang untuk menikmati makanan yang juga dengan ruang memasak, pastinya akan membutuhkan ventilasi yang penting untuk pertukaran udara.

 

Jadi, ada beberapa hal yang wajib Anda perhatikan saat memilih desain dan bentuk jendela di ruang makan. 

 

 

Pilih Sesuai Arsitektur Hunian

Tak hanya soal fungsional saja, namun alangkah baiknya jika Anda menerapkan desain jendela yang senada dengan gaya arsitektur rumah. Saat konsep hunian modern atau minimalis, jendela kaca bisa jadi pilihan.  

 

 

Fungsi Dari Jendela

Jendela tentunya berfungsi sebagai sumber cahaya dan udara. Pastikan fungsi tersebut terpenuhi pada jendela pilihan Anda. Dengan begitu, Anda dapat memiliki desain yang pas sesuai kebutuhan. 


 

Gunakan Warna dan Bingkai yang Tepat

Gunakan warna yang senada dengan ruangan, hal ini lebih kepada nilai estetika pada sisi interior ruang makan Anda. Tentunya dengan warna yang tepat, Anda pun lebih nyaman di dalamnya. 

 

 

Kesimpulan 

 

Itu dia beberapa desain dan tips dalam memilih desain jendela ruang makan yang tepat. Memiliki jendela, tak hanya membuat ruangan nyaman, namun juga lebih sehat dan aman. 

 

Lakukan pembangunan atau renovasi dengan material bangunan terbaik. Gunakan selalu baja ringan dengan kualitas nomor 1 sebagai material bangunan pilihan Anda.

 

Sebagai distributor baja ringan terkemuka, BLKP siap dalam menghadirkan baja ringan yang memiliki standarisasi SNI dan juga ISO 9001-2015. 

 

Tertarik dan ingin menghubungi BLKP? Hubungi Kami sekarang juga!



Artikel Populer

Tidak ada artikel popular.
Your Message Has Been Sent..